Perjalanan hidup seseorang mungkin dapat direncanakan, akan tetapi dalam menjalankan rencana tersebut seseorang dihadapkan berbagai pilihan dan terkadang pilihan itu tidak sesuai dengan yang telah direncanakan. Setiap orang boleh berencana, di atas segalanya kehendak Tuhan lah yang lebih berkuasa.

Transportasi Menuju Bunaken

Untuk mengunjungi Taman Laut ini dari Manado ada dua pilihan tempat persewaan kapal, yaitu "Pasar Bersehati" dan "Marina". Agar lebih hemat, kita bisa bergabung dengan wisatawan-wisatawan lain yang juga ingin menikmati keindahan laut. Tarif yang ditawarkan per orangnya Rp 50 ribu dengan menggunakan kapal tradisional, namun terlebih dahulu kita harus menunggu seluruh tempat duduk terisi penuh, baru kapal akan berangkat. Bagi yang tidak suka keramaian, tersedia persewaan kapal pribadi dari Pasar Bersehati Manado ke Bunaken dengan tarif antara Rp 300 ribu - Rp 400 ribu. Sedangkan jika dari Marina tarif yang berlaku lebih mahal yakni sekitar Rp 600 ribu - Rp 800 ribu. Harga sewa ini sudah termasuk perjalanan pulang pergi Manado-Bunaken.


Untuk bisa menikmati keindahan laut Bunaken ini, kita harus melalui dua kali perjalanan, pertama kita akan dibawa dengan kapal boat menuju ke tengah laut, kemudian kita akan transit ke kapal kaca yang sudah menunggu. Melalui kapal kaca inilah kita bisa melihat keindahan panorama alam laut Bunaken di dasar laut.


Jika kita ingin melihat keindahan wisata alam laut Bunaken yang lebih jelas, kita bisa menggunakan kapal selam Blue Banter. Namun kapal selam tersebut hanya akan beroperasi pada saat air laut pasang. Pemandangan yang dapat kita lihat dari kapal selam ini tentunya menakjubkan, karena kita akan langsung berada di bawah permukaan air. Selain kapal selam dan kapal kaca, kita pun bisa menikmati keindahan taman laut ini dengan snorkling atau pun diving
Share on Google Plus

About Saifudien Djazuli

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments:

Post a Comment